Senin, 20 Januari 2020

Tora Sudiro Rela Tutupi Tatonya di 'Mangga Muda'


PT KP Press - Tora Sudiro kembali dipercaya main film bergenre drama komedi lewat 'Mangga Muda'. Kali ini, Tora tampil berbeda ketimbang film-film sebelumnya.

Memerankan sosok supir taksi yang kehidupan sederhana, Tora pun rela menutupi sejumlah tato yang dimilikinya pada kedua tangannya.

"Ditutupin (tato) ini khusus makeup. Aku kalau orang nyewa aku udah include makeupnya, jadi memang bisa nutupin sendiri," jelas Tora saat ditemui di XXI Plaza Senayan, Jakarta Pusat.

Hal tersebut memang sengaja ia lakukan tanpa permintaan dari sang sutradara, Girry Pratama.

"Nggak sih, sutradaranya justru santai. Maksudnya 'nggak apa-apa lu kalau mau tato-an,'" lanjut Tora.

"Cuma gue pikir kayaknya kurang cocok untuk peran ini, akhirnya gue tutupin. Karena kebetulan lagi gemuk juga waktu itu," sambungnya.

Masih perihal menutupi tato, diakui Tora hal ini memang ia sediakan jika memang menunjang perannya dalam film.

Biasanya, proses penutupan tatonya itu dilakukan oleh asistennya pribadi.

"Iya memang sediain sendiri. Cuman gue nggak begitu merhatiin ketutup banget apa nggak tuh. Biasanya suka ada yang kebuka-buka," jawabnya.

"Gue biasanya pake asisten gue aja (untuk membantu menutupi tatonya). Ada namanya Dermablend (makeup untuk menutupi tato). Memang buat nutupin tato," papar Tora. - PT KP Press

Sumber : detik.com

Jumat, 17 Januari 2020

Hore! WhatsApp Batal Disusupi Iklan


Kontak Perkasa Futures - Sejak tahun silam, Facebook sudah merencanakan memasukkan iklan di WhatsApp mulai tahun 2020 ini. Namun belakangan, rencana itu kabarnya dibatalkan. Kenapa?

Menurut Wall Street Journal, tim yang bekerja membuat platform iklan WhatsApp telah dibubarkan belum lama ini. Hasil pekerjaan mereka pun tidak digunakan.
 
Facebook masih bertujuan mengintegrasikan iklan di fitur Status WhatsApp, namun untuk saat ini sampai waktu yang belum ditentukan, WhatsApp masih bebas iklan.

Kabarnya, Facebook lebih ingin fokus membuat fitur WhatsApp yang memudahkan pebisnis berkomunikasi dengan konsumen. Selain itu juga mengembangkan layanan pembayaran via WhatsApp ke beberapa negara.

"Iklan masih tetap menjadi peluang jangka panjang tapi bukan subyek untuk jadwal yang spesifik," sebut juru bicara Facebook kepada Business Insider.

Keinginan Facebook mengumbar iklan di WhatsApp diprotes dua pendirinya, Brian Acton dan Jan Koum. Bahkan keduanya sudah hengkang lantaran tak sepakat dengan rencana tersebut.

Pastinya, dengan mahar USD 19 miliar untuk membeli WhatsApp pada tahun 2014, Facebook menginginkan timbal balik dan keuntungan yang sepadan. Untungnya untuk saat ini, belum dalam bentuk iklan. - Kontak Perkasa Futures

Sumber : detik.com

Kamis, 16 Januari 2020

Polisi Sebut Anggota Keluarga Cendana Terlibat Investasi Bodong MeMiles


PT KP Press - Dari pengembangan penyidikan kasus investasi bodong MeMiles, polisi menyebut ada keterlibatan anggota Keluarga Cendana. Kapolda Jatim Irjen Luki Hermawan mengatakan Keluarga Cendana yang terlibat ada tiga orang.

Namun Luki hanya menyebut satu inisial saja yakni AHS. Sementara dua lainnya adalah istri AHS dan satu anggota keluarga Cendana.

"Saya ndak nyebutin, yang jelas ada (dari Keluarga Cendana) inisialnya AHS," kata Luki di Mapolda Jatim Jalan Ahmad Yani Surabaya, Kamis (16/1/2020).

Luki menyebut AHS, istri, dan satu orang lagi akan dipanggil untuk diperiksa Selasa pekan depan. Surat pemanggilannya juga sudah dikirim hari ini. Selain itu, Luki menambahkan nama AHS muncul dari berita acara penyidikan dan digital forensik.

"Mungkin hari Selasa dipanggil, hari ini sudah dilayangkan pemanggilan. Karena apa, kami melakukan pemanggilan-pemanggilan ini berdasarkan berita acara penyidikan hasil dari digital forensik yang mana ada mengarah kepada inisial AHS dan istrinya," paparnya.

Saat ditanya apa keterlibatan AHS, Luki menyebut masih belum merinci. Karena, AHS belum diperiksa oleh penyidik.

"Kami belum tahu (dia member apa bukan), nanti kami tunggu pemeriksaannya, yang jelas dia ikut di dalam dan mendapat reward. Kami akan menunggu hasil pemeriksaannya," pungkas Luki. - PT KP Press

Sumber : detik.com

Rabu, 15 Januari 2020

Virus Baru di China Bisa Menyebar, WHO Ingatkan RS di Seluruh Dunia Waspada


PT Kontak Perkasa Futures - Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) memperingatkan adanya potensi virus baru yang muncul di China menyebar luas, menular dari orang ke orang. Rumah sakit di seluruh dunia diimbau agar selalu waspada.

Virus yang masih dalam keluarga koronavirus ini pertama kali dilaporkan ketika sekitar 41 orang di daerah Wuhan mendadak jatuh sakit pneumonia pada Desember 2019 lalu. Hingga kemudian pada tanggal 14 Januari 2020 peneliti mengkonfirmasi kemunculan kasus serupa di Thailand.

"Dari informasi yang kami miliki, ada kemungkinan penularan terbatas antar manusia di antara keluarga. Tapi jelas untuk sekarang kami tidak menemukan adanya penularan antar manusia yang luas," kata Plt Kepala Unit Penyakit Baru WHO, Maria Van Kerkhove, seperti dikutip dari Reuters, Rabu (15/1/2020).

WHO masih memetakan kemungkinan penyebaran penyakit ini dan telah mengeluarkan panduan tindakan pencegahan untuk rumah sakit. Belum ada tata cara terapi yang bisa digunakan mengobati penyakit.

"Masih terlalu dini, kami belum memiliki gambaran klinis lebih jelas," ungkap Maria.

Koronavirus merupakan keluarga virus yang diketahui bisa menyebabkan berbagai penyakit mulai dari pilek biasa, severe acute respiratory syndrome (SARS), hingga Middle East respiratory syndrome (MERS). - PT Kontak Perkasa Futures

Sumber : detik.com

Selasa, 14 Januari 2020

Pasar Apung Tertua di Thailand yang Ikonik


PT Kontak Perkasa - Salah satu daya tarik Thailand bagi wisatawan adalan floating market atau pasar terapung, Damnoen Saduak.

Walaupun di Indonesia juga bisa kita temui di Banjarmasin dan Lembang, namun konsep floating market di Thailand cukup berbeda.

Terdapat beberapa lokasi di Thailand yang memiliki floating market, namun saya sungguh merasa beruntung, sebab pasar yang saya datangi adalah floating market tertua di Thailand, bernama Damnoen Saduak.

Sebetulnya kedatangan saya dan rombongan ke pasar ini tidak sengaja, sebab niat utama kami adalah menuju ke pasar kereta api Maeklong di Samut Songkhram. Namun karena agak kesiangan dan terlewatkan kereta yang melintas di pagi hari, kami menuju ke floating market dahulu.

Floating Market ternyata sudah berdiri sejak tahun 1866, namun hingga hari ini tetap saja dipadati baik oleh pengunjung dan para pedagang.

Para pedagang di pasar ini menjual aneka makanan, buah-buahan, dan snack seperti ketan mangga. Ada juga pedagang yang menjual berbagai macam souvenir dari atas perahunya.

Sebetulnya saya dan rombongan ingin mencoba sensasi berbelanja dan menikmati suasana floating market dari atas perahu, namun sayangnya kami di haruskan untuk menyewa satu perahu kapasitas 7 orang dengan membayar per orang nya Rp. 250.000, cukup fantastis kan.

Akhirnya saya dan rombongan menikmati suasana pasar dari pinggirannya saja. Walau dari pinggir, kita masih bisa tetap berbelanja lho traveler, panggil saja pedagang dengan bahasa isyarat dan mereka akan menepikan perahunya.

Pedagang tidak hanya terdapat pada perahu di atas sungai, di pinggiran sungai juga terdapat kios-kios pedagang yang menjual aneka makanan, minuman dan souvenir.

Khusus bagi traveler muslim harap berhati-hati saat memilih makanan untuk disantap, sebab kebanyakan makanan di pasar ini tidak halal. Namun cukup mudah ditemukan pedagang makanan yang umumnya merupakan warga Thailand Selatan yang menjual aneka sajian halal. Bahkan mereka juga fasih berbahasa melayu, jadi bisa paham ucapan kita.

Menurut bang Yudhitama, tour leader yang mendampingi kami, gambar pasar terapung yang terdapat pada kaos souvenir khas Thailand yang beredar di pasaran, di ambil dari pasar terapung ini.

Karena jaraknya cukup jauh dari pusat kota Bangkok, sekitar 110 km atau setara dengan 1 jam 30 menit perjalanan, sebaiknya berangkat sepagi mungkin dari hotel agar puas berkeliling pasar ini ya, traveler. - PT Kontak Perkasa

Sumber : detik.com

Senin, 13 Januari 2020

Disebut Sudah Turun, Segini Harga Tiket Pesawat Sekarang


Kontak Perkasa Futures - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengklaim bahwa harga tiket pesawat sudah turun. Dia menilai harganya kini sudah lebih murah dibanding saat libur natal dan tahun baru.

"Saya kemarin dapat kabar beberapa pihak udah dapat tiket murah. Iya sudah (turun dan lebih murah)," kata Budi Karya usai menghadiri acara Kemenkominfo di Wisma Antara, Jakarta Pusat, Senin (13/1/2020).

Kami pun melakukan penelusuran harga tiket pesawat di Traveloka, salah satu biro perjalanan online (online travel agent/OTA) untuk mengetahuinya. Simulasi pembelian tiket dilakukan sekitar pukul 12.00 WIB.

Pengecekan dilakukan terhadap harga tiket paling murah untuk jadwal tiket 14 Januari 2020. Yang jadi patokan adalah pesawat berbiaya murah (low cost carrier/LCC).

Untuk penerbangan Jakarta ke Surabaya, tiket termurah ditawarkan Lion Air dengan harga Rp 455.000. Kemudian tiket menuju Yogyakarta dari Jakarta, paling murah ditawarkan Lion Air dengan harga Rp 396.700.

Kemudian menuju Bali dari Jakarta, Lion Air kembali mematok tiket paling murah tepatnya seharga Rp 533.100. Lalu, untuk penerbangan Jakarta ke Medan, tiket paling murah ditawarkan Lion Air dengan harga Rp 759.700.

Untuk membandingkan, sebelumnya kami sudah pernah melakukan penelusuran harga tiket pesawat di Traveloka pada Jumat (27/12/2019) lalu, tepat pada pukul 11.30 WIB.

Pengecekan dilakukan dengan metode yang sama, untuk penerbangan tanggal 28 Desember 2019.

Untuk penerbangan Jakarta-Surabaya yang paling murah adalah Lion Air Rp 840.000. Selanjutnya untuk penerbangan Jakarta-Yogyakarta yang termurah adalah Lion Air Rp 629.900.

Kemudian untuk penerbangan Jakarta-Bali yang termurah adalah Lion Air Rp 1.407.600. Lalu untuk penerbangan Jakarta-Medan yang termurah adalah Lion Air Rp 1.751.900. - Kontak Perkasa Futures

Sumber : detik.com

Jumat, 10 Januari 2020

Happy Ngaku Diurus Suami, Intan Hardja Kapan Nikah Laginya?


PT KP Press - Intan Hardja menulis status yang agak mengejutkan di Instagram Stories. Sang presenter seksi itu mengaku sudah punya suami.

Di media sosialnya, Intan Hardja memuji sosok pria yang luar biasa. Sebab, ketika itu dirinya sedang mengalami dengan waktu tidur.

"Punya suami juara sekaliii. Istrinya lagi kena insom parah, baru bisa tidur setelah subuh. Selalu dia ikut nemenin insom, ngajakin ngobrol meskipun matanya uda teler, ngomong sambil merem merem," tulisnya.

Lalu Intan Hardja menceritakan sosok suaminya yang cekatan. Ia berterima kasih memiliki pasangan seperti suaminya.

"Nanti paginya dia bangun duluan, aku ga dibangunin. Dia ngopi sendiri, ke kantor laundry ngecek karyawan, jemput anak skolah, lalu akunya jam 11 baru semua urusan uda rapihhh. Makacii suami @work.with.will," katanya.

Sebelum status ini, Intan Hardja juga sempat pamer foto bersama seorang pria yang kebetulan pemilik akun @work.with.will. Di situ, terlihat mereka sedang berfoto mesra di depan pantai.

detikcom sudah mencoba konfirmasi ke Intan Hardja terkait status soal suami, namun belum ada jawaban. Benarkah wanita yang pernah dibully karena bercinta dengan berondong, sudah menikah lagi?

Diketahui sebelumnya Intan Hardja pernah menikah. Dari pernikahan tersebut, ia dikaruniai dua orang anak. - PT KP Press

Sumber : detik.com