Selasa, 11 Februari 2020

Warga Cigudeg Bogor Diduga Tewas Karena Dibunuh, Polisi Cari Pelaku


PT KP Press - Polisi masih menyelidiki kasus warga Cigudeg, Kabupaten Bogor, yang diduga tewas karena dianiaya. Penyelidikan masih dilakukan.

Kapolsek Cigudeg Kompol Bektiyana mengatakan, polisi akan memburu pelaku. Sebab, lanjutnya, korban, Jasim (61), diduga tewas karena kekerasan dengan benda tumpul.

"Iya (dibunuh). Belum tau (dugaan pelaku), kan sekarang masih penyelidikan. Belum tau pembunuhnya siapa," kata Bektiyana, ketika dihubungi, Selasa (11/2/2020).

Bektiyana menambahkan, polisi telah meminta keterangan dari keluarga Jasim. Dikatakannya, keterangan dari keluarga korban masih minim. Terkait apakah sebelumnya Jasim memiliki utang, masalah dengan temannya, atau yang lainnya, belum diketahui.

"Keluarganya nggak tahu kan. Dia (Jasim) pergi tahu-tahu nggak pulang. Dicari, ketemu di sawah, gitu. Masih penyelidikan," ucapnya.

Diketahui, Jasim (61), ditemukan tewas dengan luka di badan. Korban ditemukan tak bernyawa Rabu (5/2) kemarin di sebuah kebun di Desa Cintamanik, Cigudeg, Kabupaten Bogor.

Jasad korban dibawa ke RS Polri Kramat Jati, Jakarta, untuk diautopsi. Dari hasil autopsi, korban diduga tewas karena mengalami luka dibagian dada.

"Pukulan di dada, terinjak, ada bekas kaki," kata Kepala Instalasi Forensik RS Polri Kramat Jati, Kombes Sumy Hastry Purwanti, ketika dihubungi, Jumat (7/2). - PT KP Press

Sumber : detik.com

Senin, 10 Februari 2020

Blak-blakan Bahlil Lahadalia Sikat 'Hantu Berdasi' Penghambat Investasi


Kontak Perkasa Futures - Menyelesaikan investasi, kata Kepala Badan Koordinator Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia, tidak cukup dengan pendekatan regulasi tetapi juga melakukan pendekatan lapangan. Sebab di lapangan banyak hantu yang justru memainkan berbagai regulasi untuk kepentingan pribadi.

"Regulasinya bagus tapi kalau waktunya tidak kita mainkan, enggak akan selesai itu barang. Problemnya paling besar ini apalagi hantunya hantu berdasi," kata Bahlil.

Dalam kesempatan sebelumnya, Bahlil menjelaskan maksud dari hantu berdasi tak lain adalah makelar tanah. Ia pun mengaku pernah selama 16 tahun menjadi makelar tanah.

Karena itu ia paham betul sepak terjang mereka dan bagaimana bernegosiasi agar komitmen investasi tak lantas berhenti sebatas di nota kesepahaman.

Bahlil mencontohkan, kasus investasi Lotte Chemical di Cilegon, Banten yang selama tiga tahun tak kunjung selesai prosesnya di lapangan. Padahal nilai investasinya mencapai US$ 4,2 miliar. Bahkan Vale yang akan berinvestasi di bidang Nikel di Sulawesi Tenggara senilai US$ 2,9 milar selama 4 tahun tak kunjung rampung izinnya.

"Alhamdulillah oleh tim BKPM menyelesaikan dalam waktu tidak lebih dari 2 bulan," kata Bahlil tegas.

Ketua Umum BPP HIPMI, 2015-2019, ini juga meyakinkan bahwa dirinya tak cuma menyelesaikan masalah investasi besar. Pada awal Januari lalu dia ke Jogja untuk menyelesaikan investasi mangkrak senilai Rp 1 miliar lebih.

Usaha pengolahan batu pasir yang dirintis oleh Bambang Susilo, penyandang disabilitas di Dusun Butuh, Desa Bawukan, Kecamatan Kemalang, Klaten, mendapat penolakan dari oknum yang mengaku sebagai warga setempat.

"Saya temui semua Alhamdulillah selesai," kata Bahlil.

Selain mengaku pernah jadi makelar, sebagai mantan ketua umum HIPMI yang kerap keliling daerah, Bahlil mengaku mengenal dan punya hubungan yang baik dengan para kepala daerah.

"Alhamdulillah komunikasi saya dengan mereka itu baik, dan komunikasinya ini persahabatan, kekeluargaan itu jauh lebih cair untuk menyelesaikan masalah daripada komunikasi formal," tuturnya.

Pada bagian lain, Bahlil Lahadalia juga memaparkan berbagai komitmen investasi yang didapat dari Forum Ekonomi Dunia di Davos, Swiss pada akhir Januari lalu. Ia juga bertekad, di bawah kepemimpinannya semua investor tak ada lagi yang menggunakan tenaga kerja yang sudah ada di Indonesia. - Kontak Perkasa Futures

Sumber : detik.com

Jumat, 07 Februari 2020

Ronaldo Diabadikan Jadi Patung Coklat di Swiss


PT Kontak Perkasa - Cristiano Ronaldo kembali mendapat kehormatan diabadikan dalam bentuk patung dirinya. Kali ini, CR7 dibuatkan patung berbahan dasar coklat.
Ronaldo sudah beberapa kali diabadikan dalam bentuk patung pada beberapa tahun terakhir. Mulai dari patung lilin di Museum Madame Tussauds, hingga patung kepala dirinya yang kontroversial karya perupa Ricardo Velosa tahun 2014 lalu.

Kali ini, patung bintang asal Portugal itu kembali dibuat. Meski demikian, karya seni rupa ini berbeda dengan patung-patung pada umumnya lantaran berbahan dasar coklat yang biasa dikonsumsi sebagai makanan.

Patung coklat Ronaldo itu dibuat oleh pengrajin coklat asal Portugal, Jorge Cardoso. Ia membuat patung setinggi 1,87 meter dengan berat 120 kg tersebut.

Cardoso membangun patung itu di pabrik coklat Suard di daerah Givisiez, Swiss, negara yang terkenal akan kelezatan coklatnya. Total dirinya menghabiskan waktu 200 jam untuk membuat karya seni tersebut.

Patung coklat Ronaldo diukir dengan detail semirip mungkin dengan aslinya. Mulai dari kostum timnas Portugal milik CR7 saat membawa Seleccao das Quinas menjadi juara Piala Eropa 2016, hingga ke sepatu dan kaus kaki penyerang Juventus tersebut.

Terkait alasannya membangun patung coklat Ronaldo, Cardoso mengaku jika dirinya adalah penggemar berat kapten timnas Portugal tersebut. Selain itu, ia juga ingin semua orang melihat apa saja yang bisa dilakukan dengan coklat, bahan makanan yang sangat lekat dengan kehidupannya itu.

"Selain sama-sama orang Portugal, saja juga penggemar dirinya. Ronaldo saat ini adalah buah dari kerja keras, usaha dan dedikasinya selama ini," ungkap Cardoso dilansir dari Portugal Resident.

Patung coklat Ronaldo dipamerkan di Givisiez, Swiss, bertepatan dengan hari ulang tahun ke-35 CR7 pada 5 Februari. Karya seni rupa itu bakal berada di sana selama dua minggu, sebelum akhirnya dibawa pulang ke Portugal untuk pesta karnaval. - PT Kontak Perkasa

Sumber : detik.com

Kamis, 06 Februari 2020

Puluhan Nasabah Jiwasraya Geruduk Kantor Sri Mulyani


PT Kontak Perkasa Futures - Puluhan nasabah PT Asuransi Jiwasraya (Persero) pagi ini mendatangi kantor Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati di gedung Djuanda I Kementerian Keuangan, Jakarta Pusat.
Puluhan nasabah yang menjadi korban gagal bayar ini kompak mengenakan pakai kemeja putih dan celana hitam. Mereka yang datang ke kantor Sri Mulyani ada sekitar 50 orang. Keinginannya hanya satu, menyerahkan surat kepada Sri Mulyani.

"Kita ingin bertemu Menteri atau Wamen, kita tunggu Pak," kata salah satu nasabah, Haresh Nandawi di gedung Djuanda I Kementerian Keuangan, Jakarta, Kamis (6/2/2020).

Haresh menyebut surat yang akan disampaikan ini tidak bisa diberikan kepada perwakilan Kementerian Keuangan karena mereka menginginkan isinya harus benar-benar dibaca oleh Sri Mulyani atau Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu) Suahasil Nazara.

Haresh dan para nasabah Jiwasraya yang sudah hadir di Kementerian Keuangan akan menunggu sampai Mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia turun langsung menemui mereka. Dia menyebut jika surat ini diberikan kepada perwakilan Kementerian Keuangan, dirinya khawatir tidak akan sampai kepada Sri Mulyani.

"Kami semua pemegang polis, tolong ditemukan saja, dijadwalkan saja. Bu menteri, Pak menteri kan ada lunch break. Kalau tidak Menteri dan Wamen, ada Dirjen," ujarnya.

Sementara itu, Darmawan salah satu perwakilan Kementerian Keuangan menyebutkan bahwa pertemuan dengan Menteri Keuangan akan sulit terlaksana, mengingat agenda kerja Sri Mulyani hari ini di luar kantor.

"Kami akan pastikan, bu menteri hari ini agendanya di luar," ujar Darmawan.

Mengenai permintaan nasabah yang ingin bertemu pejabat level Dirjen, Darmawan mengaku tidak memiliki kewenangan untuk mengakomodasi permintaan tersebut. Namun dirinya bersedia menerima surat yang ingin disampaikan oleh para nasabah yang tergabung dalam kelompok forum korban Jiwasraya. - PT Kontak Perkasa Futures

Sumber : detik.com

Rabu, 05 Februari 2020

Virus Corona Meluas, Wisatawan Asing Diimbau Tak Takut Liburan ke Indonesia


PT KP Press - Penyebaran virus corona yang kian meluas dan korban jiwa terus bertambah membuat ASITA waspada. Mereka berharap wisatawan mancanegara tak takut liburan ke Indonesia.
ASITA (Association of The Indonesian Tours and Travel) mengalami kerugian yang signifikan saat wisatawan China tak lagi datang ke Indonesia. Beberapa upaya pun dilakukan agar wisatawan mancanegara lainnya dapat berkunjung ke Indonesia.

Ketua Umum ASITA, Nunung Rusmiati, mengimbau agar wisatawan mancanegara tidak ragu untuk untuk datang ke Indonesia. Berbagai upaya preventif telah dilakukan oleh Indonesia untuk mengantisipasi virus corona.
 
"Untuk wisatawannya sendiri jangan terlalu takut berwisata. Karena, khususnya di indonesia, kita sudah memberikan upaya-upaya preventif untuk virus tersebut," Rusmiati menambahkan.

"Untuk minatnya sendiri kita masih menunggu dari China. Kami saja untuk beberapa penerbangan masih ditutup. Untuk penerbangan ke China kapan travel warning-nya itu akan dicabut dari Chinanya sendiri. Untuk ASITA sendiri semoga bisa cepat ya," Rusmiati menjelaskan.

Sebanyak 425 orang telah meninggal akibat virus corona. Sampai selasa pagi, jumlah kasus virus corona yang dikonfirmasi adalah sejumlah 20.438, termasuk satu bayi yang masih berusia 1 bulan. - PT KP Press

Sumber : detik.com

Selasa, 04 Februari 2020

Tak Ada Katalis Kuat, Hanya Hantu Corona & IHSG Tak Kuat Naik


Kontak Perkasa Futures - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini masih belum menunjukkan tanda-tanda penguatan setelah kemarin, Senin (4/2/2020) indeks turun sebesar 0,94% ke level 5.884,17.

Pilarmas Investindo Sekuritas menyebutkan dengan kondisi China saat ini yang masih berfokus untuk penanggulangan coronavirus, ada peluang negara ini akan menunda untuk menerapkan kesepakatan dagang yang telah ditandatanganinya dengan Amerika Serikat.

Sejauh ini kesepakatan tersebut memiliki klausa yang mengatakan bahwa, "jika terjadi bencana alam atau peristiwa lainnya yang tidak terduga, maka perjanjian berpotensi untuk ditunda".

Sekuritas ini menyebutkan masih belum jelas apakah China akan meminta Amerika untuk menunda atau belum, namun besar potensi hal tersebut akan dilakukan mengingat saat ini perekonomian China sedang dalam kondisi tertekan

Sementara itu, menurut Reliance Sekuritas mengatakan saham-saham anjlok di Tiongkok karena tertinggi pelemahan bursa saham global disaat kembali dibuka setelah libur tahun baru imlek. Tidak menunjukkannya tanda-tanda perlambatan pada wabah mematikan di China dengan jumlah kematian yang terus meningkat melebihi 360 orang masih menjadi faktor utama.

People Bank of China memangkas suku bunga karena menyuntikan uang tunai ke dalam sistem keuangan guna menopang pasar keuangan.

Dari segi teknikal, sekuritas ini menyebutkan pergerakan IHSG break out support 5900 dengan Indikator stochastic dan RSI berada pada area oversold namun belum memberikan signal reversal meskipun berpeluang menjenuh.

Pergerakan IHSG telah mengkonfirmasi trend bearish jangka panjang dengan channeling trend di kisaran level 5850. Sehingga kami masih perkirakan IHSG berpotensi tertekan meskipun harapan teknikal rebound.

Sejalan dengan itu, Panin Sekuritas mengemukakan penurunan yang terjadi pada indeks saham dalam negeri kemarin mengkonfirmasi IHSG gagal mempertahankan support dari uptrend yang sudah terbentuk selama 11 tahun sejak 2009.

Hal ini diperparah dengan penjualan investor asing yang besar, kepanikan mulai terlihat di pasar. IHSG menguji support berikutnya pada 5.820.

Hari ini indeks diperkirakan masih akan dalam tren penurunan dengan support di 5.820 dan resisten di 5.940. - Kontak Perkasa Futures

Senin, 03 Februari 2020

Benarkah Sup Kelelawar Pemicu Wabah Virus Corona? Ini Kata Ahli Mikrobiologi


PT Kontak Perkasa - Wabah virus corona yang terjadi saat ini, banyak dicurigai berasal dari kebiasaan warga China memakan sup kelelawar. Apakah benar mengonsumsi sup kelelawar merupakan asal mula dari penularan virus corona 2019-nCoV?
Ahli mikrobiologi dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI), dr R Fera Ibrahim, MSc, SpMK(K), PhD, mengatakan sup kelelawar belum tentu menjadi penyebab utamanya.

"Belum tentu, sup kelelawar kan kalau dia dimasaknya sampai matang, mendidih atau segala macam virusnya bisa mati," kata dr Fera, ditemui detikcom baru-baru ini.

Menurutnya, walaupun banyak berita yang beredar terkait hubungan sup kelelawar dan virus corona, sampai sekarang belum ada kejelasan tentang hal ini.

"Mereka (China) sendiri saja belum bisa memastikan," ucapnya.

Meskipun begitu, dr Fera tetap meyakini virus corona 2019-nCoV ini berasal dari kelelawar. Sebab virus ini masih mempunyai hubungan dengan virus pendahulunya, yaitu SARS (Severe Acute Respiratory Syndrome) yang juga berkerabat dengan virus corona yang ada di kelelawar.

"Analisis dari materi genetiknya itu lebih mengarah kepada kekerabatannya dekat dengan virus corona yang berasal dari kelelawar," jelasnya.

"Jadi kemungkinan dari kelelawar itu cuman perantaranya kenapa sampai bisa menginfeksi manusia itu juga masih diinvestigasi," pungkasnya. - PT Kontak Perkasa

Sumber : detik.com