Rabu, 23 September 2020

Ditemani Sule, Nathalie Holscher Jadi Mualaf

 


PT Kontak Perkasa Futures - Kabar kali ini datang dari Nathalie Holscher. Sang penyanyi yang juga pemain model tersebut akhirnya memutuskan untuk menjadi mualaf.
Ditemani Sule bertindak sebagai saksi, Nathalie Holscher mengatakan sangat lega sudah bisa mengucapkan dua kalimat syahadat. Hal itu pertama kali disampaikan Nathalie Holscher dalam Instagram miliknya.

"Di hari selasa pukul 17:17 wib ALLAH SWT melembutkan hati saya untuk memeluk agama ISLAM yang sebelumnya sudah saya inginkan untuk memeluk agama islam," buka Nathalie Holscher dalam Instagram miliknya.

"Terimakasih MUALAF CENTER INDONESIA @steven.indra.wibowo yang telah membimbing saya dalam proses syahadat secara syariat . dan terimakasih untuk @ferdinan_sule sudah menjadi saksi," sambungnya lagi.

Unggahan itu langsung mendapatkan banyak respons dari netizen dan juga teman artis Nathalie Holscher yang lain. Mereka mengucapkan selamat atas keputusan yang diambil Nathalie.

"Masha Allah nat alhamdulillah," komen selebgram Jess Amalia.

"Masya allah Congratulations nath... aku mau Kirim Mukena sutera," papar akun dok***.

"SAYANG !! SELAMAT !! Bangga banget dan cantik bgttt !!! Welcome sayanggg," lanjut akun ind***.

"Alhamdulillaaah... didoain smoga istiqomah ya naaaath..... Amin Allahumma amin...," urai akun reid***.

Saat mengucapkan dua kalimat syahadat itu, Nathalie Holscher terlihat mengenakan hijab. Ia pun terlihat tersenyum kala itu. Sule juga yang terlihat mendampingi juga tersenyum melihatnya.

Banyak yang memuji kecantikan Nathalie Holscher saat dirinya memutuskan menjadi mualaf.

"Cantik banget kakaknyaa pakai hijab," tutur akun ter***.

"Masyaallah semoga disegerakan ya kakaknyaaa," beber akun ber***.

"Sehat terus kakanya dan semoga bisa masuk beneran pakai hijab yaaa," ungkap akun ger***.

Nathalie Holscher adalah model sekaligus penyanyi yang belakangan memang aktif menjadi YouTuber. Beberapa konten yang dihasilkannya sudah bisa dilihat dalam Channel YouTube miliknya. - PT Kontak Perkasa Futures

Sumber : detik.com

Selasa, 22 September 2020

Heboh CDC Salah Posting, WHO: Belum Ada Bukti COVID-19 Menyebar Lewat Udara

 


PT Kontak Perkasa - Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) belum mengubah kebijakannya tentang penularan aerosol dari virus Corona. Direktur Eksekutif Program Kedaruratan Kesehatan WHO Mike Ryan menegaskan belum ada bukti baru mengenai risiko penularan COVID-19 lewat udara.
"Kami yakin belum melihat bukti baru (penularan COVID-19 lewat udara) dan posisi kami dalam hal ini tetap sama," kata Ryan dalam sebuah konferensi pers, dikutip dari Reuters, Selasa (22/9/2020).

Ryan mengatakan WHO hingga kini masih meyakini COVID-19 menyebar melalui droplet, tetapi di ruang tertutup dan padat dengan ventilasi yang tidak memadai, penularan secara aerosol sangat mungkin terjadi.

"Kami masih, berdasarkan bukti, yakin bahwa ada berbagai metode transmisi," katanya.

Komentar WHO ini datang setelah CDC Amerika Serikat mengubah panduannya tentang penularan virus Corona. Sebelumnya, laman CDC pada Jumat (17/9) menuliskan 'ada bukti yang berkembang bahwa droplet dan partikel COVID-19 dapat tetap berada di udara dan terhirup oleh orang lain dalam jarak kurang dari 2 meter'.

Belakangan, panduan tersebut direvisi karena disebut salah posting.

"Versi draft dari usulan perubahan tentang rekomendasi tersebut terunggah secara tidak sengaja ke website resmi. CDC saat ini memperbaharui rekomendasinya terkait penularan SARS-CoV-2 (virus yang menyebabkan COVID-19) secara airborne," tulis CDC di situsnya. - PT Kontak Perkasa

 Sumber : detik.com

Senin, 21 September 2020

Mantap! Rupiah Tekan Dolar AS ke Rp 14.730

 


PT Kontak Perkasa Futures - Nilai tukar dolar Amerika Serikat (AS) terhadap rupiah pagi ini tertekan. Dolar AS pagi ini berada di level Rp 14.730.
Demikian dikutip dari data perdagangan Reuters, Senin (21/9/2020). Hingga pukul 10.05 WIB, dolar AS bergerak di rentang Rp 14.700-14.730.

Nilai tukar rupiah diprediksi akan berada di jalur penguatan minggu depan. Ada beberapa faktor yang menopang mata uang Garuda mendominasi dolar Amerika Serikat (AS).

Direktur PT TRFX Garuda Berjangka Ibrahim Assuaibi mengatakan menerangkan ada faktor eksternal dan internal yang mempengaruhi penguatan rupiah kemarin dan menjadi dasar proyeksi pergerakan besok.

Untuk eksternal datang dari data ketenagakerjaan di AS yang dirilis pada hari Kamis, menunjukkan bahwa klaim pengangguran awal turun lebih lambat dari yang diharapkan.

Di saat yang sama, data dari pasar perumahan menunjukkan bahwa bagian dari ekonomi mendingin setelah tiga bulan mengalami kenaikan yang sangat kuat. - PT Kontak Perkasa Futures

Sumber : detik.com

Jumat, 18 September 2020

Gisel Berbenah Diri, Tujuannya Sekarang Tuhan Bukan Wijin

 


PT KP Press - Gisella Anastasia mengaku keputusan yang diambil untuk bercerai dengan Gading Marten salah. Menurutnya keputusan itu ada karena ia cuma memenangkan egonya sendiri.
Menurut Gisel, saat itu seharusnya dirinya lebih banyak melibatkan Tuhan di dalam keputusannya. Ia menyesali hal tersebut.

Kini, Gisel ingin lebih dekat dengan Tuhan. Perceraian itu membuatnya berbenah diri.

"Banyak banget PR yang mesti kita ubah dari sifat, ego, dan segala macam memang jadi kayak plang-plung-plang-plung dibentuk. Itu enggak enak banget," ungkap Gisella Anastasia di Daniel Mananta Network.

Menurut Gisel pemikiran tersebut sebenarnya ada bukan hanya karena perceraian. Ia menuturkan mendekatkan diri dengan Tuhan adalah hal wajar yang dilakukan setiap individu.

Gisel juga menambahkan saat ini tujuannya hanya Tuhan, bukan Wijaya Saputra atau Wijin yang sekarang menjadi kekasihnya.

"Karena memang kita tahu bergantungnya sama Tuhan. Satu tujuan yang mau dicapai tuh Tuhan, bukan Wijin. Tujuannya tuh bukan mau nikah, bukan mau Wijin, bukan mau apa-apa," ucap Gisella Anastasia.

Saat ini, wanita kelahiran Surabaya, 16 November 1990 itu merasa jauh lebih tenang. Saat masalah datang kepadanya, ia bisa lebih mengontrol emosinya. Menurutnya masalah seperti buah jeruk.

"Sama-sama masalah diperas nih, kalau nggak pakai (kekuatan) Tuhan, ya kecut, pahit, apa segala macam. Kalau pakai Tuhan lebih manis, lebih enak gitu keluarnya," kata Gisella Anastasia.

Oleh karena itu, Gisel mengaku tidak mau berlarut merasakan sesal. Menurutnya ada hikmah di balik keputusan yang diambilnya saat itu. Kini, Gisel juga merasa lebih dewasa.

"(Mungkin Tuhan berkata) anak Gue yang satu ini kalau diginiin kayaknya jadi kapok nih. Ya sudah sana biar lo kapok. Biar bisa ngomong sama followers kalau menaruh Tuhan (di pusat kehidupan) semua akan jadi baik," tuntasnya. - PT KP Press

Sumber : detik.com

Kamis, 17 September 2020

Direktur CDC Sebut Masker Bisa Lebih Efektif Cegah Corona daripada Vaksin

 


Kontak Perkasa Futures - Direktur Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika Serikat (CDC), Robert Redfield, menjelaskan bahwa masker bisa jadi lebih efektif dalam mencegah COVID-19 daripada vaksin. Hal ini ia utarakan saat mendapat pertanyaan soal kebiasaan Presiden Donald Trump yang tidak memakai masker.
"Saya tidak mengomentari langsung presiden, tapi sebagai direktur CDC saya bisa bilang masker ini adalah alat kesehatan publik paling kuat yang kita miliki saat ini," kata Robert seperti dikutip dari Business Insider, Kamis (17/9/2020).

Robert berpendapat bahwa masker bisa jadi lebih efektif daripada vaksin karena bisa bekerja untuk seluruh individu. Sementara vaksin mungkin bisa tidak menimbulkan respons imun yang diharapkan pada semua orang.

"Masker ini pertahanan terbaik kita," kata Robert.

"Mungkin bisa dibilang masker lebih bisa melindungi terhadap COVID, daripada bila saya mendapat vaksin karena imunogenisitasnya hanya sekitar 70 persen. Bila saya tidak mendapat respons imun yang diharapkan, maka vaksin tidak akan melindungi saya. Masker yang akan melindungi," lanjutnya. - Kontak Perkasa Futures

Sumber : detik.com

Rabu, 16 September 2020

Kasus WNI Positif Corona di Luar Negeri Jadi 1.406, Terbaru di Korea Selatan

 


PT Kontak Perkasa - Kasus warga negara Indonesia (WNI) di luar negeri yang terpapar virus Corona (COVID-19) bertambah. Per hari ini, ada 1.406 WNI yang positif COVID-19 di luar negeri.
Informasi mengenai penambahan kasus WNI positif Corona ini disampaikan oleh Kementerian Luar Negeri (Kemlu) melalui akun Twitter resminya, @Kemlu_RI. Data ini dihimpun Kemlu pada Rabu (16/9/2020) per pukul 08.00 WIB.

"Total WNI terkonfirmasi COVID-19 di luar negeri adalah 1.406: 991 sembuh, 119 meninggal & 296 dalam perawatan," tulis Kemlu.

Ada penambahan 2 WNI terkonfirmasi positif COVID-19 di Korea Selatan. Selain itu, ada 10 WNI yang sembuh di Korea Selatan.

"Tambahan WNI terkonfirmasi dan sembuh dari COVID-19 di Korea Selatan," lanjut Kemlu.

Berikut ini sebaran kasus WNI positif Corona di sejumlah negara:

1. Aljazair: 3 WNI (stabil)
2. Amerika Serikat: 84 WNI (65 sembuh, 2 stabil, 17 meninggal)
3. Arab Saudi: 211 WNI (55 sembuh, 84 stabil, 72 meninggal)
4. Australia: 3 WNI (stabil)
5. Bahrain: 1 WNI (sembuh)
6. Bangladesh: 1 WNI (stabil)
7. Belanda: 8 WNI (3 sembuh, 1 stabil, 4 meninggal)
8. Belgia: 5 WNI (4 sembuh, 1 stabil)
9. Brunei Darussalam: 6 WNI (5 sembuh, 1 stabil)
10. Chile: 1 WNI (stabil)
11. Ekuador: 1 WNI (sembuh)
12. Ethiopia: 4 WNI (1 sembuh, 3 stabil)
13. Filipina: 29 WNI (28 sembuh, 1 stabil)
14. Finlandia: 1 WNI (sembuh)
15. Ghana: 1 WNI (meninggal dunia)
16. Hong Kong (RRT): 14 WNI (10 sembuh, 4 stabil)
17. India: 75 WNI (sembuh)
18. Inggris: 20 WNI (17 sembuh, 3 meninggal)
19. Irlandia: 1 WNI (sembuh)
20. Italia: 3 WNI (sembuh)
21. Jepang : 2 WNI (sembuh)
22. Jerman: 12 WNI (7 sembuh, 4 stabil, 1 meninggal)
23. Kamboja: 4 WNI (2 sembuh, 2 stabil)
24. Kazakhstan: 2 WNI (1 sembuh, 1 stabil)
25. Korea Selatan: 27 WNI (23 sembuh, 4 stabil)
26. Uzbekistan: 14 WNI (13 sembuh, 1 stabil)
27. Timor Leste: 2 WNI (1 sembuh, 1 stabil)
28. Kuwait: 117 WNI (109 sembuh, 5 stabil, 3 meninggal)
29. Kanada: 6 WNI (3 sembuh, 3 stabil)
30. Lebanon: 1 WNI (stabil)
31. Madagaskar: 1 WNI (stabil)
32. Maladewa: 9 WNI (7 sembuh, 1 stabil, 1 meninggal)
33. Makedonia Utara: 1 WNI (sembuh)
34. Makau (RRT): 3 WNI (sembuh)
35. Malaysia: 168 WNI (52 sembuh, 114 stabil, 2 meninggal)
36. Meksiko: 2 WNI (1 sembuh, 1 stabil)
37. Mesir: 11 WNI (9 sembuh, 2 stabil)
38. Nigeria: 2 WNI (sembuh)
39. Oman: 4 WNI (2 sembuh, 2 stabil)
40. Pakistan: 33 WNI (sembuh)
41. Prancis: 4 WNI (3 sembuh, 1 stabil)
42. UEA: 63 WNI (56 sembuh, 2 stabil, 5 meninggal)
43. Qatar: 131 WNI (117 sembuh, 13 stabil, 1 meninggal)
44. Rusia: 20 WNI (19 sembuh, 1 stabil)
45. Singapura: 57 WNI (47 sembuh, 8 stabil, 2 meninggal)
46. Spanyol: 13 WNI (sembuh)
47. Sudan: 18 WNI (6 sembuh, 12 stabil)
48. Swedia: 1 WNI (stabil)
49. Taiwan: 4 WNI (3 sembuh, 1 stabil)
50. Thailand: 1 WNI (sembuh)
51. Turki: 3 WNI (1 sembuh, 1 stabil, 1 meninggal)
52. Vatikan: 8 WNI (sembuh)
53. Vietnam: 1 WNI (stabil)
54. Suriname: 2 WNI (sembuh)
55. Mozambik: 1 WNI (stabil)
56. Kapal pesiar: 185 WNI (152 sembuh, 27 stabil, 6 meninggal) - PT Kontak Perkasa

Sumber : detik.com

Selasa, 15 September 2020

Tagihan Nyaris Rp 240 Juta Ini Viral, Pengingat Agar Tak Remehkan COVID-19

 


PT Kontak Perkasa Futures - Seorang warga membagikan bill tagihan rumah sakit yang nominalnya hampir mencapai Rp 240 juta, tepatnya Rp 238.285.353. Biaya sebesar ini ditagihkan untuk perawatan COVID-19 selama 4 hari.
"Jangan digeneralisir kalo biayanya semua pasti segini ya selama 4 hari, bisa beda2. Kebetulan pasien ada komorbidnya, intinya kalo pas lagi abis jatah dari kemenkes, lu siap bayar?," tulis Marvin di akun Twitter @noyusimi.

Dikonfirmasi detikcom, Marvin mengatakan seluruh biaya dijanjikan akan dicover pemerintah pada 15 September. Ia sengaja mengunggah tagihan itu untuk mengingatkan begitu seriusnya dampak COVID-19, terlebih dengan masih banyaknya yang mengabaikan protokol kesehatan.

"Sulit juga ya kalau ngingetin orang yang melanggar protokol kesehatan. Levelnya sudah kesadaran masing-masing. Terlihat sehat bukan berarti aman bukan? Intinya sehat itu mahal," katanya saat dihubungi detikcom Senin (14/9/2020).

Marvin menyebut, tagihan tersebut adalah milik rekan kerjanya yang terinfeksi COVID-19. Menurutnya, siapapun bisa terinfeksi maupun menularkan tanpa pandang bulu.

"Dia termasuk orang yang disiplin dalam protokol kesehatan," kata Marvin. - PT Kontak Perkasa Futures

 Sumber : detik.com