PT Kontak Perkasa - Wakil Ketua DPC PDIP Purworejo yang juga menjadi Ketua Ketua DPC Seknas Ganjar Indonesia (SGI) Kabupaten Purworejo, Albertus Sumbogo, dipanggil DPP PDIP. Sumbogo harus menghadap ke DPP PDIP di Jakarta besok.
Ketua DPC PDIP Kabupaten Purworejo, Dion Agasi Setyabudi, menuturkan bahwa pemanggilan terhadap Sumbogo akan dilaksanakan besok. Namun sejauh ini, Dion, mengaku belum mendapat informasi pasti terkait persoalan apa Sumbogo diminta menghadap ke DPP.
"Besok Jumat 15 Oktober, Sumbogo dipanggil ke DPP (PDIP). Terkait sanksi kita serahkan kepada DPP, karena yang bisa memberikan sanksi kepada pengurus DPC adalah DPP," kata Dion ketika dihubungi, Kamis (14/10/2021).
Sumbogo juga membenarkan adanya panggilan itu. Ia mengaku akan memenuhi pemanggilan dari DPP tersebut sekaligus melakukan klarifikasi.
"Maaf sampai dengan nanti hari Jumat, saya dan teman-teman pengurus SGI off dulu dari segala medsos, kami mau evaluasi, berefleksi dan nantinya beraksi, sambil mempersiapkan diri atas pemanggilan diri saya oleh DPP PDIP untuk klarifikasi," terang Sumbogo.
Nama Sumbogo menjadi buah bibir setelah keputusannya bergabung dan menjadi ketua DPC Seknas Ganjar Indonesia (SGI) Kabupaten Purworejo.
Aksi Sumbogo ini dipersoalkan oleh Ketua DPP PDIP yang juga DPD PDIP Jateng Bambang Wuryanto. Bambang menyebut Sumbogo Cs telah keluar dari barisan kader dan lebih lanyak disebut celeng dari pada banteng.
Menanggapi tudingan itu, Sumbogo Cs bukannya mereka. Mereka justru membuat kelompok yang disebut sebagai Barisan Celeng Berjuang. - PT Kontak Perkasa
Sumber : detik.com