Jumat, 11 Desember 2020

Pandemi Bikin Pengangguran di RI Bertambah 2,6 Juta Orang

 


Kontak Perkasa Futures - Pandemi COVID-19 yang menerpa Indonesia membuat jumlah pengangguran bertambah. Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengatakan ada tambahan 2,67 juta orang pengangguran selama pandemi.
"Akibat pandemi, ada tambahan pengangguran 2,67 juta atau 1,84% bila dibandingkan dengan bulan Agustus tahun lalu," kata Ida dalam sebuah webinar, Jumat (11/12/2020).

Bila ditotalkan jumlah pengangguran yang ada di Indonesia hingga Agustus 2020 mencapai 9,7 juta orang. Tingkat pengangguran terbukanya 7,07%, naik 1,84% dari tahun lalu.

"Jumlah pengangguran terbuka 9,77 juta orang dengan tingkat pengangguran 7,07%," ujar Ida.

Uniknya, pendidikan vokasi yang lulusannya dinilai siap kerja, justru menjadi penyumbang terbanyak pengangguran. Tingkat pengangguran terbuka dari lulusan SMK mencapai 13,55%, tertinggi dari lulusan lainnya.

"Kalau dilihat dari tingkat pengangguran terbuka, SMK ini paling banyak dengan 13,55%. Ini membuktikan tidak terjadi link and match antara pendidikan vokasi dan pasar tenaga kerja," papar Ida.

Sementara itu kondisi per Agustus 2020 menunjukkan jumlah angkatan kerja di Indonesia ada 138,22 juta penduduk. Sementara itu yang berstatus bekerja jumlahnya ada 128,45 juta, presentasinya 92,93%. - Kontak Perkasa Futures

Sumber : detik.com

Kamis, 10 Desember 2020

Nasib Siswi SMP di Ngawi Diajak Pesta Miras Lalu Diperkosa dalam Kebun Tebu

 


PT Kontak Perkasa - Nasib buruk menimpa seorang siswi SMP di Ngawi. Ia jadi korban pemerkosaan setelah diajak pesta miras.
Pelaku yakni Basuki Ari Prasetyo (26), warga Kecamatan Jogorogo, Ngawi. Sedangkan korban masih berusia 15 tahun.

"Jadi pelaku warga Jogorogo dengan korban masih bawah umur. Masih SMP usia 15 tahun," ujar Kapolres Ngawi AKBP I Wayan Winaya saat rilis, Senin (7/12/2020).

Aksi pemerkosaan itu terjadi pada 8 November lalu. Menurut Winaya, korban sempat dipukul sebelum diseret ke kebun tebu.

Ia menerangkan, awalnya korban yang juga bekerja di sebuah warung, diajak oleh pelaku bersama seorang pria lainnya pesta miras. Setelah itu korban dipaksa melayani nafsu birahi pelaku.

"Semula memang ada pesta miras," terangnya.
"Saat korban diminta pelaku melayani tapi tidak mau, dan dipukul dengan tangan hingga memaksa korban, menyeret ke kebun tebu," imbuhnya.

Kasat Reskrim Polres Ngawi AKP I Gusti Agung Ananta mengatakan, pelaku pemerkosaan sudah diamankan dan mengakui perbuatannya. Tersangka dijerat UU Nomor 17 Tahun 2016 tentang perlindungan terhadap anak.

"Ancaman hukumannya minimal lima tahun penjara. Maksimal 15 tahun penjara," terangnya.

Ia menambahkan, pihaknya mengimbau orang tua untuk terus mengawasi anaknya. "Kita selalu imbau kepada orang tua untuk selalu mengawasi anaknya utamanya saat belajar daring ini," pungkasnya. - PT Kontak Perkasa

Sumber : detik.com

Senin, 07 Desember 2020

Cadangan Devisa RI Turun ke US$ 133,6 M, Kenapa?

 


Kontak Perkasa Futures - Bank Indonesia (BI) mencatat posisi cadangan devisa sebesar US$ 133,6 miliar pada akhir November 2020. Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi BI Erwin Haryono mengungkapkan angka ini relatif sama dibandingkan periode Oktober 2020 sebesar US$ 133,7 miliar.
"Posisi cadangan devisa tersebut setara dengan pembiayaan 9,9 bulan impor atau 9,5 bulan impor dan pembayaran utang luar negeri pemerintah, serta berada di atas standar kecukupan internasional sekitar 3 bulan impor," kata dia dalam siaran pers, Senin (7/12/2020).

Dia mengungkapkan BI menilai cadangan devisa tersebut mampu mendukung ketahanan sektor eksternal serta menjaga stabilitas makroekonomi dan sistem keuangan.

Perkembangan posisi cadangan devisa pada November 2020 terutama dipengaruhi oleh penarikan pinjaman luar negeri pemerintah, penerimaan pajak dan devisa migas, serta pengeluaran untuk pembayaran utang luar negeri pemerintah.

"Ke depan, Bank Indonesia memandang cadangan devisa tetap memadai, didukung oleh stabilitas dan prospek ekonomi yang terjaga, seiring dengan berbagai respons kebijakan dalam mendorong pemulihan ekonomi," ujarnya. - Kontak Perkasa Futures

Sumber : detik.com

Jumat, 04 Desember 2020

Usut Kasus Ekspor Benur, KPK Panggil Petinggi PT ACK dan PT DPP

 


PT Kontak Perkasa - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memanggil Dirut PT ACK Amri dam Komisaris PT ACK Achmad Bachtiar sebagai saksi untuk perkara kasus suap ekspor benur yang menyeret Menteri KKP Edhy Prabowo. Saksi yang dipanggil ini untuk tersangka Edhy Prabowo.
"Hari ini dilakukan pemanggilan dan pemeriksaan saksi di Kantor KPK," kata Plt Juru Bicara Penindakan KPK Ali Fikri, kepada wartawan, Kamis (3/12/2020).

Ali menyebut saksi yang dipanggil hari ini berjumlah lima orang. Selain petinggi PT ACK, KPK juga memanggil sejumlah petinggi PT DPP. Mereka adalah Direktur Keuangan PT DPP M Zainul Fatih, Manager PT DPP Ardi Wijaya, dan Manajer Kapak PT DPP Agus Kurniawanto.

Dalam kasus ini, sudah ditetapkan 7 tersangka, yaitu:

Sebagai penerima:
1. Edhy Prabowo (EP) sebagai Menteri KKP;
2. Safri (SAF) sebagai Stafsus Menteri KKP;
3. Andreau Pribadi Misanta (APM) sebagai Stafsus Menteri KKP;
4. Siswadi (SWD) sebagai Pengurus PT Aero Citra Kargo (PT ACK);
5. Ainul Faqih (AF) sebagai Staf istri Menteri KKP; dan
6. Amiril Mukminin (AM)

Sebagai pemberi:
7. Suharjito (SJT) sebagai Direktur PT DPP.

Kasus bermula setelah Edhy Prabowomenerbitkan Surat Keputusan Nomor 53/KEP MEN-KP/2020 tentang Tim Uji Tuntas (Due Diligence) Perizinan Usaha Perikanan Budi Daya Lobster. Andreau Pribadi Misata (APM) selaku staf khusus menteri ditunjuk sebagai ketua pelaksana. Sedangkan Safri (SAF), yang juga staf khusus menteri, menjabat wakil ketua pelaksana.

"Salah satu tugas dari tim ini adalah memeriksa kelengkapan administrasi dokumen yang diajukan oleh calon eksportir benur," ujar Nawawi.

Selanjutnya, pada awal Oktober 2020, Suharjito menyambangi kantor KKP dan bertemu dengan Safri. Dalam pertemuan itu, diketahui bahwa ekspor benur hanya dapat dilakukan melalui forwarder PT ACK dengan biaya angkut Rp 1.800 per ekor. PT DPP diduga mentransfer sejumlah uang ke rekening PT ACK dengan total Rp 731.573.564.

"Berdasarkan data kepemilikan, pemegang PT ACK terdiri atas AMR dan ABT, yang diduga merupakan nominee dari pihak EP serta YSA. Atas uang yang masuk ke rekening PT ACK yang diduga berasal dari beberapa perusahaan eksportir benih lobster tersebut, selanjutnya ditarik dan masuk ke rekening AMR dan ABT masing-masing dengan total Rp 9,8 miliar," ujar Nawawi.

Pada 5 November 2020, Ahmad Bahtiar diduga mentransfer uang ke salah satu rekening atas nama Ainul Faqih selaku staf istri Menteri Edhy Prabowo, Iis Rosyati Dewi, senilai Rp 3,4 M. Uang tersebut diduga diperuntukkan buat keperluan Edhy Prabowo, Iis Rosyati, Safri, dan Andreau Pribadi dengan rincian sebagai berikut:

1. Penggunaan belanja oleh Edhy Prabowo dan Iis Rosyati pada 21-23 November sekitar Rp 750 juta berupa jam tangan Rolex, tas Tumi dan LV serta baju Old Navy.
2. Uang dalam bentuk USD 100 ribu dari Suharjito yang diterima Safri dan Amiril Mukminin.
3. Safri dan Andreau menerima uang sebesar Rp 436 juta. - PT Kontak Perkasa

Sumber : detik.com


Kamis, 03 Desember 2020

Amazon Dikabarkan Beli Startup Podcast, Saingi Spotify?

 


PT Kontak Perkasa Futures - Amazon dikabarkan sedang dalam pembicaraan untuk membeli startup podcast Wondery dengan valuasi lebih dari US$ 300 juta. Menurut sumber yang mengetahui informasi tersebut, pembicaraan kesepakatan dan negosiasi sedang berlangsung.

Kamis (3/12/2020), bulan lalu, Apple dan Sony Music Entertainment telah mengadakan pembicaraan tentang kemungkinan membeli Wondery, dengan kemungkinan penjualan sekitar 300 juta dolar AS hingga 400 juta dolar AS.

Sementara itu, Spotify yang telah terlebih dahulu mengakuisisi Anchor senilai lebih dari US$ 100 juta tampaknya berbuah manis.

Dalam data yang dirilis berjudul '2020 Wrapped for Podcasters,' perusahaan musik asal Swedia itu mengatakan, Anchor yang membuat perangkat lunak pembuatan podcast, memberdayakan 80% podcast baru di Spotify tahun ini. Artinya, perangkat lunak itu menyumbang lebih dari 1 juta podcast ke Spotify.

Secara keseluruhan, Anchor memotori 70% dari total katalog podcast Spotify atau sekitar 1,3 juta dari lebih dari 1,9 juta podcast.

Lebih jauh, dikutip dari The Verge, Kamis, Spotify mengatakan lima pasar teratas Anchor pada 2020, berdasarkan jumlah total podcast adalah Amerika Serikat, Brasil, Indonesia, Meksiko dan Inggris.

Di Indonesia, Spotify menandatangani sembilan podcast secara eksklusif. Sementara itu, pasar dengan pertumbuhan tercepat, melihat kenaikan bulanan rata-rata di acara-acara baru, adalah India, Meksiko, Brasil, Argentina dan Indonesia.

India menyumbang hampir 40.000 podcast yang dibuat oleh Anchor dan telah tumbuh dengan rata-rata peningkatan 22 persen dari bulan ke bulan pada 2020. - PT Kontak Perkasa Futures

Sumber : detik.com

Rabu, 02 Desember 2020

Diubah Jadi Motor Listrik, Tarikan Honda BeAT Bisa Kalahkan Ninja 250

 


PT KP Press - Motor listrik memiliki tenaga yang lebih instan dibandingkan motor konvensional berteknologi pembakaran dalam. Ini bisa terjadi karena motor listrik tidak menggunakan sistem penggerak yang membuat tenaga hilang. Motor listrik langsung menggunakan dinamo yang menggerakkan roda belakang. Saking besarnya energi listrik, Honda BeAT yang sudah diubah jadi motor listrik diklaim bisa menyamai torsi atau tarikan awal motor sport Ninja 250.
Motor bensin bisa dimodifikasi menjadi motor listrik, dengan ubahan di komponen mesin dan sistem penggerak. Jika sudah diubah jadi kendaraan listrik, seharusnya pemilik motor lebih hemat dalam pengeluaran karena tidak harus lagi membeli bensin. Tapi ternyata bukan tujuan itu yang dikejar. Pemilik motor bensin yang memodifikasi kendaraannya jadi motor listrik, justru ingin mengejar performa.

"Jadi di bengkel kami bukan menjanjikan kehematan (setelah melakukan engine swap). Tapi di sini kami mengubah mesin bensin jadi engine listrik itu lebih untuk memuaskan kustomer dengan cara berkendara," buka pemilik bengkel Petrikbike, Ady Siswanto, ketika ditemui di Jatisampurna, Bekasi, Selasa (1/12/2020).

"Kalau pake engine bensin itu kan tarikannya loyo. Tapi kalau pakai engine listrik itu tarikannya luar biasa. Kenceng banget. Ibaratnya, kayak bawa motor cc gede. Jadi kebanyakan yang custom di sini bukan buat nyari hematnya, tapi lebih ke nyari performa," sambungnya lagi.

Menurut Ady, motor bebek atau motor matik entry level seperti Honda BeAT yang dimodifikasi menjadi motor listrik, bakal memiliki tarikan awal yang lebih kuat dibanding motor bensin 250 cc sekalipun.

"Dengan motor bebek atau matik, diganti pakai motor listrik, ini tenaga awalnya bakal gede banget, bahkan Ninja 250 aja bisa kalah tarikan awalnya dengan motor ini," jelas Ady.

Menurut Ady, motor bensin bisa dimodifikasi dengan pilihan kapasitas daya bervariasi bergantung kebutuhan. "Motor listrik pilihan kapasitasnya 1.000 watt sampai 5.000 watt," bilangnya lagi.

Biaya Modifikasi Motor Bensin Jadi Motor Listrik

Soal biaya modifikasi, ada tiga komponen yang mempengaruhi, yakni jarak tempuh, kecepatan, dan torsi atau tenaganya. "Semakin jauh jarak tempuh, semakin cepat motor itu berlari, dan semakin besar tenaga motor listrik, maka akan semakin mahal," jelas Ady.

"Untuk engine swap motor. Itu paket paling murah, Rp 9 juta. Ini sudah dapat semuanya, baterai, motor controller, juga dinamo. Tapi speknya rendah. Kecepatannya pelan, 50 km/jam atau 60 km/jam. Jarak tempuh juga paling 30 km. Biasanya yang ambil paket ini itu anak-anak kampus yang lagi bikin tugas akhir (skripsi)," ungkapnya.

Sementara untuk paket modifikasi standar, biayanya berkisar Rp 15 sampai Rp 25 juta.

"Paket Rp 15 juta ini sudah semuanya plus biaya pasangnya. Biasanya penggunaannya buat harian. Ini jaraknya bisa tempuh 40 km - 50 km, tarikannya setara motor 110 cc. Dan kecepatannya 80 km/jam," kata Ady.

"Kalau yang modifikasi Rp 25 juta, kekuatannya bisa setara motor 150 cc. Jarak tempuhnya bisa 80 km, dan kecepatannya bisa 80 km/jam - 100 km/jam. Torsinya lebih gede, bisa nandingin motor 150 cc," tukasnya. - PT KP Press

Sumber : detik.com

Selasa, 01 Desember 2020

Viral Azan dengan Ajakan Jihad, Polisi Cek ke Sejumlah Masjid di Petamburan

 


Kontak Perkasa Futures - Polisi turun tangan menyelidiki video viral seorang muazin menyelipkan lafaz 'hayya alal jihad' yang diduga berlokasi di Petamburan, Jakarta Pusat. Polisi mendatangi masjid-masjid di Petamburan untuk memastikan kebenaran video tersebut.
"Kita mengimbau sambil bertanya apa benar di Petamburan? Kita sekalian imbauan tim Bhabinkamtibmas datang ke masjid-masjid menanyakan apa ada," kata Kapolsek Tanah Abang Kompol Singgih Hermawan saat dihubungi, Senin (30/11/2020).

Namun polisi belum mendapatkan informasi berarti. Singgih berpesan agar masyarakat tidak terpancing dengan peristiwa tersebut.

"Kita imbau dari awal terkait video itu untuk masyarakat tidak terpancing," sebutnya.

Seperti diketahui, dari video yang beredar ada seorang muazin yang mengumandangkan azan, tetapi menyelipkan kata 'hayya alal jihad'. Adapun jemaah yang berada di belakang muazin itu turut mengikutinya menyerukan 'hayya alal jihad' sambil mengepalkan tangan ke atas.

Wakil Sekretaris Umum FPI Aziz Yanuar menyampaikan salah satu azan yang menyelipkan kata jihad ada di masjid yang berada di sekitar lingkungan Petamburan, Jakarta Pusat. Aziz mengatakan seruan seperti itu wajar karena masyarakat menganggap ada ketidakadilan.

"Iya benar. Macam-macam itu di mana-mana ada, di Petamburan, ada di Bogor," ungkap Aziz saat dihubungi.

Ia menilai seruan azan dengan lafaz jihad merupakan hal yang wajar karena menilai ada ketidakadilan kepada ulama yang tak sepaham dengan pemerintah. Ia meminta ada perlakuan yang sama di sektor hukum.

"Saya rasa itu wajar karena masyarakat melihat ketidakadilan melihat kezaliman luar biasa kepada ulama dan habaib karena tidak sepaham dengan pemerintah. Kan seharusnya tidak seperti itu, masyarakat kan diajarin pemerintah demokrasi Pancasila seperti apa menghargai pendapat, keadilan, dan kesetaraan di depan hukum," ujar Aziz.

"Tapi pemerintah dan aparat keamanan diduga memperlihatkan hal sebaliknya. Ya wajar kalau rakyat marah makanya saya memiliki pandangan perlakukan hukum dengan baik sesuai asas-asas keadilan," sambungnya.

Menanggapi video viral azan dengan ajakan jihad itu, Muhammadiyah mengaku tak menemukan hadis yang menjadi dasar azan tersebut. Muhammadiyah pun meminta aparat turun tangan.

"Saya belum menemukan hadis yang menjadi dasar azan tersebut. Saya juga tidak tahu apa tujuan mengumandangkan azan dengan bacaan 'hayya alal jihad'," kata Sekretaris Umum PP Muhammadiyah Abdul Mu'ti saat dihubungi, Senin (30/11).

Abdul meminta aparat keamanan menelusuri sejumlah video yang beredar di masyarakat ini. Kementerian Agama juga harus meneliti hal itu. - Kontak Perkasa Futures

Sumber : detik.com