Senin, 22 Januari 2024

Usai Debat Panas Cawapres, Harga Emas Pegadaian Hari Ini Kalem

 


Kontakperkasa Futures - Harga emas batangan yang dijual di PT Pegadaian cenderung stabil pada perdagangan hari ini, Senin (22/1/2024).
Pegadaian sendiri menjual berbagai jenis emas, yaitu emas Antam, Antam Retro, dan UBS. Ukurannya pun dijual beragam, mulai dari 0,5 gram hingga 1.000 gram. Pada perdagangan hari emas Antam harga 1 gram tercatat Rp1.157.000.

Sementara itu, emas Antam Retro harga 1 gram senilai Rp 1.126.000. Jenis Antam Retro adalah emas kemasan lama di mana keping emas dan sertifikatnya terpisah. Emas Antam Retro kali terakhir diproduksi pada 2018, dan tersedia mulai satuan 0,5 gram hingga 100 gram.

UBS yang dikeluarkan PT Untung Bersama Sejahtera harganya Rp1.126.000 per gram. Emas UBS yang tersedia lengkap mulai ukuran 0,5 gram hingga 1.000 gram.

 

Satuan

Harga Antam

Harga Antam Retro

Harga UBS

0.5

Rp 630.000

Rp 601.000

Rp 601.000

1

Rp 1.157.000

Rp 1.126.000

Rp 1.126.000

2

Rp 2.251.000

Rp 2.230.000

Rp 2.234.000

3

Rp 3.351.000

Rp 3.312.000

Rp 0

5

Rp 5.551.000

Rp 5.504.000

Rp 5.520.000

10

Rp 11.045.000

Rp 10.939.000

Rp 10.981.000

25

Rp 27.483.000

Rp 27.193.000

Rp 27.399.000

50

Rp 54.884.000

Rp 54.287.000

Rp 54.683.000

100

Rp 109.688.000

Rp 108.475.000

Rp 109.323.000

250

Rp 273.947.000

Rp 270.861.000

Rp 273.224.000

500

Rp 547.678.000

Rp 541.461.000

Rp 545.805.000

1000

Rp 1.095.315.000

Rp 1.082.872.000

Rp 0

Kontakperkasa Futures

Sumber : cnbcindonesia.com

Rabu, 10 Januari 2024

Emas Pegadaian Beragam, Jenis Retro dan UBS Menguat Rp3.000

 


Kontakperkasa Futures - Harga emas batangan yang dijual di PT Pegadaian bergerak beragam pada perdagangan hari ini, Rabu (10/1/2024). Emas Antam melemah, sementara jenis Retro dan UBS menguat.
Pegadaian sendiri menjual berbagai jenis emas, yaitu emas Antam, Antam Retro, dan UBS. Ukurannya pun dijual beragam, mulai dari 0,5 gram hingga 1.000 gram. Pada perdagangan hari emas Antam harga 1 gram tercatat Rp1.150.000, turun Rp7.000 per gram.

Sementara itu, emas Antam Retro harga 1 gram senilai Rp 1.121.000, naik Rp3.000. Jenis Antam Retro adalah emas kemasan lama di mana keping emas dan sertifikatnya terpisah. Emas Antam Retro kali terakhir diproduksi pada 2018, dan tersedia mulai satuan 0,5 gram hingga 100 gram.

UBS yang dikeluarkan PT Untung Bersama Sejahtera harganya Rp1.121.000 per gram, naik Rp3.000. Emas UBS yang tersedia lengkap mulai ukuran 0,5 gram hingga 1.000 gram.

 

Satuan

Harga Antam

Harga Antam Retro

Harga UBS

0.5

Rp 627.000

Rp 599.000

Rp 598.000

1

Rp 1.150.000

Rp 1.121.000

Rp 1.121.000

2

Rp 2.237.000

Rp 2.220.000

Rp 2.224.000

3

Rp 3.330.000

Rp 3.297.000

Rp 0

5

Rp 5.515.000

Rp 5.479.000

Rp 5.494.000

10

Rp 10.973.000

Rp 10.889.000

Rp 10.931.000

25

Rp 27.303.000

Rp 27.067.000

Rp 27.272.000

50

Rp 54.525.000

Rp 54.035.000

Rp 54.431.000

100

Rp 108.970.000

Rp 107.975.000

Rp 108.818.000

250

Rp 272.153.000

Rp 269.610.000

Rp 271.964.000

500

Rp 544.091.000

Rp 538.962.000

Rp 543.286.000

1000

Rp 1.088.140.000

Rp 1.077.874.000

Rp 0

 Kontakperkasa Futures

 

Sumber : cnbcindonesia.com

 

Senin, 08 Januari 2024

Harga Emas Antam Masih Nyaman tak Bergerak, Cek Daftar Lengkapnya

 


PT Kontakperkasa Futures - Harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk (Antam) yang dipantau dari laman Logam Mulia, Senin (8/1/2024) pagi tidak berubah atau stagnan di posisi Rp 1.128.000 per gram. Sebelumnya, harga emas batangan juga berada di posisi Rp 1.128.000 per gram pada Ahad (7/1/2024).

Sedangkan, harga jual kembali (buyback) emas batangan Senin pagi juga tidak berubah di posisi Rp 1.026.000 per gram sama dengan harga buyback pada Ahad (7/1/2024).
Naik Rp 3.000 Jadi Rp 1.128.000 per Gram Akhir Pekan, Harga Emas Antam Naik Rp 3.000 per Gram


Transaksi harga jual dikenakan potongan pajak, sesuai dengan PMK No. 34/PMK.10/2017. Penjualan kembali emas batangan ke PT Antam Tbk dengan nominal lebih dari Rp10 juta, dikenakan PPh 22 sebesar 1,5 persen untuk pemegang NPWP dan 3 persen untuk non-NPWP. PPh 22 atas transaksi buyback dipotong langsung dari total nilai buyback.

Berikut harga pecahan emas batangan yang tercatat di Logam Mulia Antam Senin (8/1/2024) pagi:


- Harga emas 0,5 gram: Rp 614.000

- Harga emas 1 gram: Rp 1.128.000

- Harga emas 2 gram: Rp 2.196.000

- Harga emas 3 gram: Rp 3.269.000

- Harga emas 5 gram: Rp 5.415.000

- Harga emas 10 gram: Rp 10.775.000

- Harga emas 25 gram: Rp 26.812.000

- Harga emas 50 gram: Rp 53.545.000

- Harga emas 100 gram: Rp 107.012.000

- Harga emas 250 gram: Rp 267.265.000

- Harga emas 500 gram: Rp 534.320.000

- Harga emas 1.000 gram: Rp 1.068.600.000

Potongan pajak harga beli emas sesuai dengan PMK Nomor 34/PMK.10/2017, pembelian emas batangan dikenakan PPh 22 sebesar 0,45 persen untuk pemegang NPWP dan 0,9 persen untuk non-NPWP. Setiap pembelian emas batangan disertai dengan bukti potong PPh 22. - PT Kontakperkasa Futures

Sumber : republika.co.id

Beda Emas Antam dan Pegadaian, Mana Lebih Cuan?

 


PT Kontakperkasa Futures - Logam mulia emas menjadi instrumen investasi yang paling aman di tengah gejolak perekonomian karena memiliki risiko yang rendah. Bahkan investasi emas menjadi primadona karena harganya terus naik dari tahun ke tahun.
Bagi masyarakat yang ingin menempatkan dananya pada instrumen logam mulia kuning tersebut, sebaiknya mempertimbangkan asal produk emas yang akan dibeli. Misalnya saja pembelian emas di PT Aneka Tambang (Persero) Tbk. (ANTM) atau di PT Pegadaian (Persero).

Antam yang merupakan perusahaan tambang milik BUMN menawarkan jasa untuk investasi emas. Saat ini layanan tersebut telah dikembangkan hingga membentuk tabungan emas dan bekerja sama dengan PT Pegadaian (Persero).

Terdapat perbedaan harga antara pembelian dan keuntungan emas Antam dengan Pegadaian. Hal itu dipengaruhi oleh margin dan biaya administrasi yang dikenakan pada emas Pegadaian.

Meskipun sama-sama menjual produk emas, harga emas antar keduanya sering kali berbeda. Misalnya, harga emas di Pegadaian mengalami penguatan, sementara harga emas di Antam justru mengalami pelemahan.

Pegadaian adalah mitra bisnis Antam. Pegadaian menjadi penjual sekunder atau membeli emas dari Antam. Sehingga membuat produk emas di Pegadaian menjadi sedikit lebih tinggi untuk mendapat selisih keuntungan atau margin penjualan.

Selain itu, akan dikenakan biaya tambahan yang berbeda dari keduanya. Antam sendiri memberlakukan tipe keanggotaan. Biaya administrasi investasi emas lebih murah jika dibanding investasi reksadana melalui aplikasi. Sementara Pegadaian mengenakan biaya administrasi sesuai layanan yang dipilih, misalnya, dalam bentuk tabungan emas. Ini merupakan biaya yang dikeluarkan untuk membuka rekening tabungan emas di Pegadaian.

Namun, keuntungan investasi emas Antam maupun Pegadaian memiliki perbedaan. Emas Antam cenderung lebih murah dibandingkan Pegadaian, tentu membeli emas di Antam akan lebih murah karena berkaitan langsung dengan unit bisnis produsennya.

Emas Antam mendapat sertifikat London Bullion Market Association (LBMA) sehingga produknya diakui secara internasional. Setiap emas Antam juga mengandung kemurnian 99,99 atau 24 karat.

Namun, masyarakat harus datang langsung untuk mendaftar dengan datang langsung ke butik emas Antam di daerah tertentu. Selain itu, ada kuota pembelian emas. Antam memberlakukan kuota pembelian emas di setiap butiknya untuk meminimalisir membludaknya pembeli.

Sementara itu, di Pegadaian dapat memberikanmu opsi untuk menyicil emas mulai dari 0,1 gram. Di Pegadaian pilihan berat emas juga lebih bervariasi.

Selain Antam, kamu juga bisa memilih produk emas dari UBS, Galeri24, dan Lotus Archi. Bebas kuota pembelian emas sehingga dapat membeli emas kapanpun di Pegadaian tanpa adanya kuota pembelian.

Namun, harga beli emas bisa lebih mahal karena Pegadaian memasok emas dari produsen. - PT Kontakperkasa Futures

Sumber : cncbindonesia.com

Kamis, 04 Januari 2024

Gegara Powell Cs, Harga Emas Antam Turun Rp6.000

 


Kontakperkasa Futures - Harga emas Logam Mulia produksi PT Aneka Tambang Tbk pada Kamis (4/1/2024) di butik emas LM Graha Dipta Pulo Gadung turun Rp6.000 menjadi Rp1.122.000.
Begitu juga dengan harga buyback (harga yang digunakan ketika menjual emas kembali) berada di posisi Rp1.021.000 per gram, turun Rp6.000.

Harga emas Antam turun senada dengan penurunan emas dunia di pasar spot.

Pada perdagangan Rabu (3/1/2024) harga emas di pasar spot ditutup melemah 0,91% atau hampir 1% di posisi US$ 2040,19 per troy ons. Pelemahan ini memperpanjang derita emas yang melemah sejak 28 Desember 2023. Dalam empat hari perdagangan, harga emas ambruk 1,8%.

Emas melemah pada perdagangan Rabu setelah risalah pertemuan kebijakan terbaru The Fed AS menandai ketidakpastian mengenai waktu potensi penurunan suku bunga.

The Fed merilis risalah Federal Open Market Committee (FOMC) pada Rabu waktu AS atau Kamis dini hari waktu Indonesia. Dalam risalah tersebut, para pejabat The Fed tampak semakin yakin bahwa inflasi sudah terkendali, dengan berkurangnya "risiko kenaikan" dan meningkatnya kekhawatiran bahwa kebijakan moneter yang "terlalu ketat" dapat merusak perekonomian, menurut risalah tersebut.

Namun, The Fed belum menjelaskan kapan pemangkasan suku bunga akan dilakukan.

"'Bertahanlah" adalah pesan yang datang dari risalah rapat The Fed bulan Desember, meskipun kita telah melihat siklus tertinggi, penurunan suku bunga akan membutuhkan lebih banyak waktu, terutama dengan kondisi keuangan yang membaik dan ketidakpastian yang tinggi," ujar Tai Wong, analis yang berbasis di New York, pedagang logam independen, dilansir dari Reuters. - Kontakperkasa Futures

Sumber : cnbcindonesia.com

Kamis, 28 Desember 2023

Harga Emas Pegadaian Hari Ini: Jenis Antam Naik Rp5.000

 


PT Kontakperkasa - Harga emas batangan yang dijual di PT Pegadaian bergerak beragam pada perdagangan hari ini, Kamis (28/12/2023). Emas jenis Antam menguat sementara lainnya yakni Retro dan UBS melemah tipis.
Pegadaian sendiri menjual berbagai jenis emas, yaitu emas Antam, Antam Retro, dan UBS. Ukurannya pun dijual beragam, mulai dari 0,5 gram hingga 1.000 gram.

Pada perdagangan hari ini, harga emas Antam ukuran 1 gram dibanderol di Rp 1.166.000, naik Rp5.000. Emas ini tersedia mulai ukuran/satuan 0,5 gram hingga 1.000 gram.

Sementara itu, emas Antam Retro harga 1 gram senilai Rp 1.135.000, turun Rp2.000. Antam Retro adalah emas kemasan lama di mana keping emas dan sertifikatnya terpisah. Emas Antam Retro kali terakhir diproduksi pada 2018, dan tersedia mulai satuan 0,5 gram hingga 100 gram.

UBS yang dikeluarkan PT Untung Bersama Sejahtera harganya Rp1.135.000 per gram, turun Rp1.000. Emas UBS yang tersedia lengkap mulai ukuran 0,5 gram hingga 1.000 gram.

Satuan

Harga Antam

Harga Antam Retro

Harga UBS

0.5

Rp 635.000

Rp 606.000

Rp 606.000

1

Rp 1.166.000

Rp 1.135.000

Rp 1.135.000

2

Rp 2.270.000

Rp 2.248.000

Rp 2.252.000

3

Rp 3.379.000

Rp 3.339.000

Rp 0

5

Rp 5.597.000

Rp 5.548.000

Rp 5.564.000

10

Rp 11.137.000

Rp 11.027.000

Rp 11.069.000

25

Rp 27.713.000

Rp 27.410.000

Rp 27.618.000

50

Rp 55.345.000

Rp 54.721.000

Rp 55.122.000

100

Rp 110.610.000

Rp 109.345.000

Rp 110.198.000

250

Rp 276.253.000

Rp 273.032.000

Rp 275.414.000

500

Rp 552.291.000

Rp 545.801.000

Rp 550.179.000

1000

Rp 1.104.540.000

Rp 1.091.551.000

Rp 0

 - PT Kontakperkasa

Sumber : cnbcindonesia.com

 

Senin, 27 November 2023

Konflik Timur Tengah Memudar, Minyak Anjlok 4 Hari Beruntun

 


PT KP Press - Harga minyak mentah dunia dibuka melemah pada perdagangan hari ini Senin (27/11/2023) di tengah memudarnya konflik Timur Tengah, di mana pembebasan beberapa sandera di Gaza.
Harga minyak mentah WTI dibuka lebih rendah 0,30% di posisi US$75,31 per barel, begitu juga dengan minyak mentah brent dibuka melemah 0,22% ke posisi US$80,4 per barel.

Pada perdagangan Jumat (24/11/2023), harga minyak mentah WTI ditutup anjlok 1,05% di posisi US$75,54 per barel, begitu juga dengan minyak mentah brent ditutup jatuh 1,03% ke posisi US$80,58 per barel.

Minyak turun pada perdagangan Jumat karena pembebasan beberapa sandera di Gaza mengurangi premi risiko geopolitik, tetapi harga minyak mencatat kenaikan pada mingguan dalam sepekan kemarin menjelang pertemuan OPEC+ pada pekan ini untuk memutuskan pengurangan produksi pada tahun 2024.

Kelompok sandera pertama yang dibebaskan dari penawanan di Gaza kembali ke Israel pada hari Jumat, pada hari pertama dari rencana gencatan senjata selama empat hari di mana pertukaran sandera lebih lanjut dengan tahanan Palestina akan dilakukan.

Kedua kontrak harga minyak mengalami kenaikan mingguan pertamanya pada pekan kemarin dalam lima minggu karena OPEC+ bersiap menghadapi pertemuan yang akan membahas agenda penurunan produksi setelah harga minyak turun baru-baru ini karena kekhawatiran permintaan dan meningkatnya pasokan, terutama dari produsen non-OPEC.

Kelompok OPEC+, yang terdiri dari organisasi negara-negara pengekspor minyak dan sekutunya termasuk Rusia, mengejutkan pasar pada hari Rabu dengan menunda tanggal 26 November menjadi 30 November setelah produsen kesulitan mencapai konsensus mengenai tingkat produksi.

OPEC+ semakin mendekati kompromi dengan produsen minyak Afrika mengenai tingkat produksi tahun 2024, menurut tiga sumber OPEC+ kepada Reuters.

"Hasil yang paling mungkin terjadi saat ini tampaknya adalah perpanjangan dari pemotongan yang sudah ada," ucap analis IG Tony Sycamore.

Penundaan yang mengejutkan ini pada awalnya membuat kontrak berjangka Brent turun sebanyak 4% dan WTI sebanyak 5% dalam perdagangan intraday pada hari Rabu. Perdagangan tetap tenang selama hari libur AS pada hari Kamis.

"Meskipun saya tidak terlalu terkejut melihat kebocoran atau komentar selama akhir pekan yang masih berdampak pada harga minyak pada pembukaan minggu depan, pertemuan sebenarnya yang terjadi pada hari Kamis dapat membuat pikiran para pedagang agak tenang," ujar Craig. Erlam, analis pasar senior di OANDA.

Titik terang datang dari prospek perekonomian jangka pendek di China. Data China baru-baru ini dan bantuan baru kepada sektor properti yang berhutang bisa menjadi "positif bagi tren jangka pendek pasar minyak", ucap analis CMC Markets, Tina Teng.

Namun kenaikan tersebut dapat dibatasi oleh stok minyak mentah AS yang lebih tinggi dan margin penyulingan yang buruk, yang menyebabkan melemahnya permintaan dari kilang-kilang AS, menurut para analis.

"Perkembangan fundamental bersifat bearish dengan meningkatnya persediaan minyak AS," ucap analis ANZ dalam sebuah catatan.

Namun, prospek jangka panjang di China masih lemah. Para analis mengatakan pertumbuhan permintaan minyak bisa melemah menjadi sekitar 4% pada semester pertama tahun 2024 karena krisis di sektor properti membebani penggunaan solar.

Pertumbuhan produksi non-OPEC akan tetap kuat, dengan perusahaan energi negara Brazil, Petrobras, berencana untuk menginvestasikan US$102 miliar selama lima tahun ke depan untuk meningkatkan produksi menjadi 3,2 juta barel setara minyak per hari (boepd) pada tahun 2028, naik dari 2,8 juta boepd pada tahun 2024. - PT KP Press

Sumber : cnbcindonesia.com